Monday, December 3, 2012

Puisi Mengapa Harus Takut


MENGAPA HARUS TAKUT
odi shalahuddin

Ini memang bukan jamannya lagi. Melempar batu sambil sembunyi. Tenanglah, tidak akan ada ancaman jeruji, apalagi dibuat mati. Semua sekarang sudah bisa bernyanyi, tanpa perlu ada seleksi. Jadi, tenangkanlah hati, bila berdiskusi, tak perlu lagi ragukan diri.

Apakah dirimu kupanggil saudara atau saudari, tidaklah akan ada yang peduli.  Terpenting, bukanlah basi-basi atau menyerang sana-sini, apalagi sering tanpa bukti. Mari bangun demokrasi. Membangun kita punya negeri. Tenanglah, akan kubuatkan secangkir kopi, panas mendidih asal bisa tentramkan hati. Ini bukan sogokan, apalagi mengklaim dirimu terbeli. Santailah di sini, ini, benar-benar kopi.

Jadi, tak ada alasan untuk bersembunyi. Semua terbuka tak perlu ada yang ditakutkan lagi.

Mari……

27 September 2010
http://odishalahuddin.wordpress.com

Anda sedang membaca kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul Puisi Mengapa Harus Takut dan anda bisa menemukan kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul Puisi Mengapa Harus Takut ini dengan url http://kumpulankaryapuisi.blogspot.com/2012/12/puisi-mengapa-harus-takut.html,anda juga bisa meng-click kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul Puisi Mengapa Harus Takut Tetapi dilarang merubah isi maupun mengganti nama penyair/pengarang nya karena bertentangan dengan HAKI, semoga anda ter-inspirasi dengan karya Puisi Mengapa Harus Takut salam Karya Puisi

0 komentar:

Post a Comment

 

kumpulan karya Puisi | Copyright 2010 - 2016 Kumpulan Karya Puisi |