Monday, April 26, 2010

RUANG SETELAH DUNIA


RUANG SETELAH DUNIA
Azizah Hefni

Manusia hanyalah
lembar-lembar daun ringan
Redam sekali pijak
Lepas sekali hempas

Seandainya ada nyawa
Menepuk dada dengan paket tawa
Acungkan cahaya-cahaya milik Tuhan
yang dititipkan pada satu putaran hidup
Memeluk dunia juga apapun yang ada
Apakah kosmos tak akan menunduk,
Terduduk
Dengan desah berat yang berpunuk-punuk?

Ini hanya perjalanan
tanpa keabadian
Gerak penempuhan
tanpa titik pangkap kepastian
jauh di atas bintang juga bulan
Ada ruang masa depan
Dan Tuhan mengatakan
Kesejatian itu ada setelah alam bertabrakan

Malang, 27 Oktober 2005

Anda sedang membaca kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul RUANG SETELAH DUNIA dan anda bisa menemukan kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul RUANG SETELAH DUNIA ini dengan url http://kumpulankaryapuisi.blogspot.com/2010/04/ruang-setelah-dunia.html,anda juga bisa meng-click kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul RUANG SETELAH DUNIA Tetapi dilarang merubah isi maupun mengganti nama penyair/pengarang nya karena bertentangan dengan HAKI, semoga anda ter-inspirasi dengan karya RUANG SETELAH DUNIA salam Karya Puisi

0 komentar:

Post a Comment

 

kumpulan karya Puisi | Copyright 2010 - 2016 Kumpulan Karya Puisi |