Wednesday, May 19, 2010

LELAKI YANG MELEPAS MANTEL SAAT HUJAN SIANG ITU


LELAKI YANG MELEPAS MANTEL SAAT HUJAN SIANG ITU
Isbedy Stiawan ZS

lelaki itu melepas mantelnya saat hujan siang itu
ia mencari payung yang pernah ia lempar
di masa kanak-kanak ke dalam semak, mungkin
di belantara itu atau dekat ladang petani
payung itu sudah hilang beberapa tahun lalu
ketika kau menuju jalan dalam lautan orang
meneriaki perubahan. dan mantel itu masih
membungkus tubuhmu di saat panas dan hujan
sampai kau pulang membawa bendera kemenangan

lalu cakrawala benderang. kau menepi dari
keramaian, menutup payung dan melempar
ke dalam semak yang tak kita tahu di mana
hingga lelaki itu melepas mantelnya
saat hujan siang itu
melepas seluruh pakaiannya
menantang belati hujan

2003


Anda sedang membaca kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul LELAKI YANG MELEPAS MANTEL SAAT HUJAN SIANG ITU dan anda bisa menemukan kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul LELAKI YANG MELEPAS MANTEL SAAT HUJAN SIANG ITU ini dengan url http://kumpulankaryapuisi.blogspot.com/2010/05/lelaki-yang-melepas-mantel-saat-hujan.html,anda juga bisa meng-click kumpulan/contoh/artikel/puisi/sajak/pantun/syair/tentang/tema/bertema/judul/berjudul LELAKI YANG MELEPAS MANTEL SAAT HUJAN SIANG ITU Tetapi dilarang merubah isi maupun mengganti nama penyair/pengarang nya karena bertentangan dengan HAKI, semoga anda ter-inspirasi dengan karya LELAKI YANG MELEPAS MANTEL SAAT HUJAN SIANG ITU salam Karya Puisi

0 komentar:

Post a Comment

 

kumpulan karya Puisi | Copyright 2010 - 2016 Kumpulan Karya Puisi |